Resep Cara Membuat Cake Tulan Kopi Cokelat Meises Enak


cake tulan kopi meises
Bagi penggemar masakan Indonesia, resep berikut wajib untuk dicoba. Cake tulan kopi cokelat meises merupakan kue yang bisa membuat Anda ketagihan. Cake tulan kopi cokelat meises ini dapat memeriahkan hidup Anda. Cake tulan kopi cokelat meises sangat cocok untuk menjadi hidangan di pagi maupun sore hari Anda. Cake tulan kopi cokelat meises cara pembuatannya tak perlu ribet. Berikut Resep Cara Membuat Cake Tulan Kopi Cokelat Meises Enak.

Bahan:

  • 6 kuning telur 
  • 300 gram tepung terigu protein sedang 
  • 1 sendok teh baking powder 
  • 50 ml susu cair 
  • 50 ml air kopi (dari 4 sendok teh kopi instan dan 50 ml air panas, larutkan)
  • 50 gram meises cokelat 
  • 250 gram margarin 
  • 100 gram gula pasir halus 
  • 1/2 sendok teh esens vanili 
  • 6 putih telur 
  • 1/4 sendok teh garam 
  • 100 gram gula pasir halus 


Cara Membuat:
  1. Kocok margarin, gula pasir halus, dan esens vanili sampai lembut. Tambahkan kuning telur. Kocok rata.
  2. Masukkan tepung terigu dan baking powder sambil diayak dan dikocok perlahan bergantian dengan susu cair dan air kopi.
  3. Tambahkan meises cokelat. Aduk rata. Sisihkan.
  4. Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir halus sambil dikocok sampai mengembang.
  5. Masukkan sedikit-sedikit ke campuran margarin sambil diaduk perlahan.
  6. Tuang ke loyang tulban diameter atas 20 cm, bawah 15 cm, dan tinggi 10 cm yang dioles margarin.
  7. Oven 45 menit dengan suhu 180 derajat Celsius sampai matang.

 Demikian Resep Cara Membuat Cake Tulan Kopi Cokelat Meises Enak. Resep cake tulan kopi cokelat meises tersebut untuk 16 potong.

0 Response to "Resep Cara Membuat Cake Tulan Kopi Cokelat Meises Enak"

Post a Comment