Resep Cara Membuat Sop Tahu Pedas Enak


sop tahu pedas
Resep Cara Membuat Sop Tahu Pedas Enak. Sop tahu pedas merupakan masakan yang sudah populer bagi kita semua. Sop tahu pedas memiliki kuah yang segar dengan campuran tahu yang menambah kelezatannya. Sop tahu pedas sangat cocok untuk menu harian dirumah Anda. Sop tahu pedas cara pembuatannya cukup sederhana. Berikut Resep Cara Membuat Sop Tahu Pedas Enak.

Bahan: ((Untuk 6 porsi)
  • 3 buah tahu sutera, dipotong kotak 3 cm
  • 2 buah telur, dikocok lepas
  • 3 buah bawang putih, dicincang halus
  • 1 buah cabai merah besar, dicincang halus
  • 3 buah cabai rawit, diiris halus
  • 1 cm jahe, dimemarkan
  • 1.500 ml air kaldu ayam 
  • 3 sendok makan saus tomat 
  • 2 1/2 sendok teh garam 
  • 1/2 sendok teh merica bubuk 
  • 1/2 sendok teh gula pasir 
  • 2 sendok makan kecap ikan 
  • 2 sendok makan maizena, larutkan dengan 2 sendok makan air
  • 2 batang daun bawang, diiris halus serong

Cara membuat:
  1. Tumis bawang putih bersama cabai merah dan cabai rawit. Masukkan jahe. Aduk rata.
  2. Masukkan air kaldu, saus tomat, gula, garam, merica bubuk, dan kecap ikan. Tambahkan telur. Aduk cepat.
  3. Masukkan tahu. Aduk rata. Kentalkan dengan larutan maizena sambil diaduk. Masak sampai meletup-letup.
  4. Menjelang diangkat, taburkan daun bawang. Sajikan.
Demikian Resep Cara Membuat Sop Tahu Pedas Enak. Selamat Mencoba!


0 Response to "Resep Cara Membuat Sop Tahu Pedas Enak"

Post a Comment