Resep Cara Membuat Ropang Toping Komplet Enak


ropang toping komplet
Resep Cara Membuat Ropang Toping Komplet Enak. Ropang toping komplet merupakan roti yang dapat mengenyangkan Anda. Ropang toping komplet ini sudah banyak orang yang menyukainya. Ropang toping komlet sangat cocok untuk menu sarapan Anda. Ropang toping komplet ini dapat Anda buat sendiri karna cara pembuatannya cukup mudah. Berikut Resep Cara Membuat Ropang Toping Komplet Enak.

Bahan roti: (Untuk 6 potong)
  • 2 buah french toast, yang pendek lebar
  • 1 sendok makan mentega tawar

olesan:
  • 1 sendok makan mentega tawar
  • 1/2 bawang bombay, cincang kasar
  • 5 lembar smoked cheese
  • 100 ml susu cair
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh oregano

Pelengkap:
  • 6 butir telur, buat telur mata sapi
  • 4 lembar beef bacon, tumis dengan 1 sendok makan mentega
  • 1 buah tomat, iris-iris
  • 3 lembar letus
  • 1/2 buah paprika hijau, iris tipis panjang
  • 2 sendok makan mayones
  • 1 sendok makan saus sambal
  • 1 sendok makan saus tomat

Taburan:
  • 100 gram keju leleh (mis: quickmelt), parut kasar
  • 1 sendok teh parmesan cheese
  • 1 sendok teh peterseli, cincang halus, peras

Cara Membuat :
  1. Roti, belah 2 bagian roti. Oleskan sisi bagian dalamnya dengan mentega tawar. Panggang diatas pan hingga kecoklatan.
  2. Olesan, panaskan mentega tawar. Tumis bawang bombay hingga harum. Masukkan beef bacon. Aduk rata. Tambahkan susu cair. Aduk hingga keju larut dan mengental. Tambahkan oregano. Aduk rata.
  3. Ambil 1 lembar roti. Oleskan campuran keju diatasnya. Tata letus, tomat, smoked beef, paprika, dan telur diatasnya. Coret-coret mayones, saus sambal, dan saus tomat diatasnya.
  4. Tabur dengan bahan taburan. Panggang dengan suhu api bawah 190 derajat Celsius hingga keju leleh. Sajikan panas.
Demikian Resep Cara Membuat Ropang Toping Komplet Enak. Selamat Mencoba!

0 Response to "Resep Cara Membuat Ropang Toping Komplet Enak"

Post a Comment