Resep Cara Membuat Ikan Asam Padeh Enak

ikan asam  padeh
Bagi penggemar masakan Indonesia, resep berikut wajib untuk dicoba. Ikan asam padeh merupakan olahan ikan yang unik. Ikan asam padeh ini memiliki rasa asam yang dapat membuat lidah anda bergetar. Ikan asam padeh sangat cocok untuk menjadi masakan harian keluarga anda. Ikan asam padeh cara pembuatannya cukup praktis. Berikut Resep Cara Membuat Ikan Asam Padeh Enak.

Bahan:
  • 3 batang serai, memarkan
  • 1 lembar daun kunyit
  • 6 lembar daun jeruk
  • 1 sdt garam
  • 2 buah asam kandis
  • 5 buah belimbing wuluh, belah dua
  • 200 g bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 4 cm jahe
  • 1 cm lengkuas
  • 1 ekor ikan tenggiri, bersihkan, lumuri jeruk nipis dan garam
  • 2,5 liter air
  • 300 g cabai merah halus

Cara Membuat:
  1. Potong ikan tenggiri menjadi 6 potong. Sisihkan.
  2. Campur air dengan cabai merah, serai, daun kunyit, daun jeruk, garam, asam kandis, dan bumbu halus, aduk rata. Masak hingga mendidih sambil sesekali diaduk.
  3. Masukkan ikan dan belimbing wuluh, masak hingga ikan matang. Angkat, sajikan.

Demikian Resep Cara Membuat Ikan Asam Padeh Enak. Resep ikan asam padeh tersebut untuk 6 porsi.

0 Response to "Resep Cara Membuat Ikan Asam Padeh Enak"

Post a Comment